PTN
SMPB, SMBT, dan SPAN-PTKIN “Siapa Takut?”
Salah satu outcome lulusan SMADAF yakni diterima di PTN (Perguruan Tinggi Negeri) top 1000 Asia melewati jalur prestasi maupun tes. Tahun 2024 sebanyak 140 siswa kelas XII, 35 siswa diantaranya lolos jalur SNBP (Seleksi Nasional Berbasis Prestasi), 17 siswa lulus jalur SNBT (Seleksi Nasional Berbasis Tes) dan 2 siswa jalur SPAN-PTKIN (Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri). Siswa yang lolos melalui jalur SNBP tersebar di beberapa PTN bergengsi yaitu 3 siswa di Unair (Universitas Airlangga), 16 siswa di UB (Universitas Brawijaya), 10 UM (Universitas Negeri Malang), 3 Politeknik Negeri Malang, 1 UIN Maliki (Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang) Malang, 1 Unesa (Universitas Negeri Surabaya), dan 1 Uinsa (Universitas Islam Negeri Sunan Ampel) Surabaya.
Pada tahun ini persentase siswa yang diterima di PTN jalur prestasi maupun tes sebanyak 38,57% naik signifikan dari tahun sebelumnya. Salah satu alumni SMADAF Najwa Alifia berujar, “Bersekolah di SMADAF adalah keputusan terpenting dalam hidup saya sehingga saya bisa mewujudkan studi lanjut di kampus impian Fakultas Psikologi UB Malang”. Melalui inovasi pembelajaran dan program skolastik kami akan terus berkomitmen untuk meningkatkan persentase lulusan SMADAF diterima di PTN (Perguruan Tinggi Negeri) top 1000 Asia melewati jalur prestasi maupun tes.